Mon. Dec 9th, 2024

Suara Brebes, Losari – Perhelatan Akbar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)  Kabupaten Brebes semakin menarik untuk di ulas, Selain banyaknya kontestan yang ikut maju meramaikan bursa pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Brebes periode 2024-2029, sejumlah warga juga tampak turut antusias mengikuti perkembangan. Salah satunya sejumlah warga di ujung barat Brebes, saat awak media mencoba menggali pertanyaan siapa sosok calon yang paling di kenal, nama Asrofi paling banyak di sampaikan.

Diantaranya yang disampaikan Robet (60) warga Desa Limbangan Losari Brebes, ia mengaku lebih mengenal Asrofi dibandingkan dengan calon-calon yang lainnya, Asrofi sosok yang dermawan tegas, hanya Asrofi yang mampu memajukan dan perubahan Brebes,” ucap Robet.

“Lanjut Robet, tokoh banyak pak, tapi yang lebih kami kenal Pak Asrofi, pertama dia ketua  Persatuan Sepak Bola Brebes (Persab), kedua dia juga sering hadir di wilayah sini memberikan sejumlah bantuan, mendukung kegiatan karang taruna, biarpun tidak diperintah siapapun,  Inshaa Allah kami akan ajak teman-teman dan warga sini untuk mendukung Pak Asrofi,” kata Robet yang diamini warga lain. Jum’at (31/5/24).

Dukungan juga disampaikan ibu-ibu Jamiahan Pengajian Fatayat yang ada di desa tersebut, menurut salah satu pengurusnya, Hj Juhariah, siap mendukung Pak Asrofi maju sebagai calon Bupati atau wakil Bupati, bentuk harapan besarnya sosok Asrofi bisa ada perhatian pembinaan ke kegiatan pengajian dan memberi  ketrampilan para perempuan.

Terpisah dukungan juga mengalir dari warga Desa Losari Lor, yang mayoritas sudah banyak yang mengenal Asrofi.

“Warga Desa Losari Lor sudah mengenalnya, beliau pernah mengadakan turnamen sepak bola disini, jadi hampir banyak yang mengenalnya,”kata Yunus (43).

“Jadi ketika beliau ingin maju di Pilkada mendatang tentu kami warga sini akan mendukung, karena kami hampir tau sosok kepribadian beliau yang dermawan dan tanpa pamrih memajukan Brebes,” sambungnya.

Yunus bersama warga lain juga menaruh harapan tinggi kepada sosok Asrofi untuk bisa membawa pembangunan di Brebes lebih baik, salah satunya pembangunan. Diketahui jalan Losari -Prapag yang telah lama rusak tanpa perbaikan, ia bersama warga lain juga berharap Asrofi bisa memperdayakan rakyat kecil agar terangkat perekonomiannya.

Datang dukungan dari masyarakat Kecamatan Larangan menyampaikan dukunganya kepada Asrofi.

Dalam suatu sarasehan sederhana salah satu tokoh setempat menyebutkan,dukungan ke Asrofi itu lantaran dinilai mampu membawa perubahan Brebes lebih baik.

“Lanjutnya, kami warga Kecamatan Larangan mendukung Pak Asrofi maju di Pilkada 2024, ada banyak harapan yang kami sematkan kepada sosok beliau yang menurut informasi beliau sosok yang bisa membawa perubahan, selama ini kami dari para petani banyak menemui kendala, salah satunya sulitnya pupuk, Pak Asrofi adalah sosok yang paling mampu diantara para calon lainnya, yang kami nilai mampu membawa perubahan lebih baik,” ujar Gono (60) bersama warga lain.

Hal yang sama disampaikan Salim (55). Ia meyakini Asrofi bisa membawa perubahan lebih baik, ” saya rasa dan saya yakin Pak Asrofi bisa membawa Brebes lebih baik,” kata Salim.

Visited 7 times, 1 visit(s) today

By Admin

Related Post

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *